News

Resmi Untuk Dimanfaatkan, HD Puji Pembangunan Masjid Nurul Ikhlas

Jum’at Malam (29/9/2023), Gubernur Sumatera Selatan, H. Herman Deru (HD) menyempatkan diri untuk berkunjung dan bertemu dengan masyarakat Kalidoni Palembang dengan agenda Peresmian Masjid Nurul Ikhlas yang beralamat di Jl. Urip Sumoharjo, Kalidoni, Palembang.

Didalam kesempatan itu, HD mengatakan bangga terhadap pembangunan masjid tersebut yang dilaksanakan secara gotong royong melalui dana swadaya masyarakat.

“Saya merasa bangga sekali masjid ini saya lihat pembangunannya dilakukan secara swadaya dan tanpa meminta uang sumbangan pembangunan masjid dipinggir jalan menggunakan kaleng – kaleng”, tutur HD.

Dilanjutkannya bahwa masyarakat muslim harus menjaga marwah agama islam, dengan tidak meminta uang sumbangan dijalan, “jika hal tersebut kita lakukan, itu sama saja kita merendahkan agama kita sendiri”, ungkap HD.

Selain meresmikan penggunaan masjid, HD beserta pendamping memberikan bantuan uang sebesar Rp. 55 juta untuk digunakan dalam keperluan pembangunan fasilitas masjid lainnya, seperti tempat wudhu dan halaman masjid.

Sementara itu, Ketua Masjid Nurul Ikhlas, H. Sumanta menjelaskan bahwa Masjid Nurul Ikhlas sudah berdiri sejak tahun 1994, yang baru dilakukan renovasi pembangunan pada tanggal 11 Maret 2022 dan baru selesai pembangunannya pada tanggal 29 September 2023.(fia/rls)

Related Posts

1 of 12